Bali juga dikenal sebagai Pulau Dewata adalah surga bagi para wisatawan dengan keindahan alamnya yang memukau, budaya yang kaya dan destinasi wisata yang menakjubkan. Namun bagi seorang muslim, liburan ke Bali dapat menjadi tantangan karena ketersediaan pilihan tempat makan halal di Bali yang terbatas.

Sobat Jalan siap memberi alternatif pilihan tempat makan halal di Bali yang tak kalah menarik. Jadi, Anda tidak perlu khawatir lagi saat mencari makanan yang sesuai dengan prinsip kehalalan Anda. Bali bukan hanya destinasi terbaik tetapi juga menawarkan beragam tempat makan halal yang dapat memanjakan lidah Anda. Tak hanya rasanya yang sangat menggugah selera, tetapi tempat-tempat ini juga dilengkapi dengan fasilitas terbaik dan spot foto yang bagus. 

10 Rekomendasi Tempat Makan Halal di Bali

  1. Sop Ikan Warung Mak Beng
  2. Bebek Tepi Sawah
  3. Bale Udang Mang Engking
  4. Menega Cafe
  5. Warung Nasi Tekor Bali 
  6. Nasi Tempong Pink
  7. Bakso Balung Pak Rebo
  8. Warung Wardani
  9. Warung Makan Nikmat halal
  10. Nasi ayam Ibu Oki

Daftar Tempat Makan Keluarga Murah dan Halal di Bali

Sop Ikan Warung Mak Beng

Sop Ikan Warung Mak Beng adalah hidangan seafood Indonesia yang populer, khususnya sup ikan, yang disajikan di Warung Mak Beng, tempat makan terkenal terletak di Sanur, Bali. Sop Ikan Warung Mak Beng berdiri sejak tahun 1941 dan termasuk daftar 150 Most Legendary Restaurants in the World.

Bahan utama Sop Ikan Warung Mak Beng adalah ikan segar berasal dari hasil tangkapan nelayan sekitar , biasanya ikan putih seperti kakap atau kerapu. Ikan dimasak dalam kuah kaldu beraroma bersama dengan berbagai sayuran dan rempah-rempah, menghasilkan sup  lezat dan mengenyangkan. Resep rahasia digunakan Warung Mak Beng dirahasiakan dan hanya diketahui oleh keluarga.

Saat disajikan,Sop ikan dan ikan goreng ditemani dengan nasi hangat dan sambal yang sangat lezat. Perpaduan kuahnya yang harum, daging ikan yang empuk, dan sambal yang pedas menciptakan santapan nikmat dan mengenyangkan.

Bebek Tepi Sawah

Restoran Bebek Tepi Sawah adalah salah satu tempat makan halal di Bali dengan pemandangan sawah mengagumkan serta dilengkapi dengan kesejukan pedesaan. Di tempat makan ini, beragam pilihan masakan, mulai dari western kontemporer hingga masakan khas Bali  inovatif dalam suasana segar di lingkungan Desa Bali yang sebenarnya. Kawasan Restoran Bebek Tepi Sawah merupakan tempat yang terdapat pondokan, lengkap dengan dekorasi taman yang sejuk dan terletak di Jalan raya goa gajah, Ubud Bali.

Bale Udang Mang Engkin

Bale Udang Mang Engkin adalah salah satu restoran halal populer di Bali dengan sajian makanan yang enak dan juga suasan tempat santai dan indah. Para tamu dapat bersantap di bale tradisional sambil menikmati pemandangan kolam ikan dan fitur air, menciptakan pengalaman bersantap dengan tenang dan menenangkan.

Menyediakan hidangan berbahan dasar udang yang lezat dan konsep makan cukup unik. Restoran ini menawarkan suasana indah dan santai dengan gubuk bergaya tradisional Indonesia yang disebut “bale” dibangun di atas kolam ikan.

Ada beberapa lokasi Bale Udang Mang Engking di Bali, diantaranya di Kuta, Ubud dan Jimbaran. Setiap lokasi menawarkan pengalaman bersantap dan menu serupa, menampilkan cita rasa dan keramahan terbaik Indonesia. Jika Anda pecinta seafood atau ingin menikmati masakan asli Indonesia dalam suasana tenang, Bale Udang Mang Engking pasti patut dikunjungi selama perjalanan Anda ke Bali.

Baca Juga: 10 Tempat Makanan Murah di Bali yang Terkenal Menggugah Selera!

Menega Cafe

Menega Cafe merupakan Tempat makan halal terkenal dengan makanan laut yang fresh terletak di tepi  Pantai Muaya, Jimbaran. Cafe ini menawarkan pengalaman makan yang sangat romantis  terletak di pantai berpasir cantik di Jimbaran, dimana para tamu dapat menikmati makanan mereka sambil menonton matahari terbenam indah dan mendengarkan suara ombak. Restoran ini dibangun dengan gaya tradisional Bali dengan atap jerami dan meja kayu yang disusun di pantai.

Menega Cafe spesialis dari makanan laut segar, termasuk ikan, udang, kepiting, cumi-cumi, dan lobster. Makanan laut ditampilkan di atas es di pintu masuk, memungkinkan pelanggan untuk memilih item yang diinginkan. Setelah Anda membuat pilihan, staf akan memasak sesuai permintaan anda menjadi  makanan laut dengan sempurna, menggunakan rempah-rempah dan cita rasa lokal. Mereka juga menawarkan berbagai hidangan sampingan dan bumbu untuk melengkapi hidangan makanan laut.

Kuliner Bali Halal dan Murah

Warung Nasi Tekor Bali

Apabila Anda ingin menyantap kuliner tradisional Bali, maka anda bisa bernostalgia atau nuansa pedesaan Bali tempo dulu. Anda bisa mendatangi warung nasi bakar berlokasinya di kawasan desa budaya kertalangu. Saat masuk Anda langsung menemukan warung makan sederhana dengan dominasi kayu dan perkakas furniture pada saat zaman dahulu. 

Wadah pincuk tradisional ini adalah wadah yang terbuat dari daun pisang atau disebut sebagai pincuk. Di atas wadah tekor Anda bisa menikmati sepaket nasi campur ayam khas bali yang sangat nikmat. 

Nasi Tempong Pink

Jika anda adalah seorang pecinta kuliner pedas dengan sambal, maka anda bisa mencoba menu nasi tempong khas banyuwangi. Tempat makan ini adalah tempat makan yang sangat mudah dikenali dari warna pink alias warna merah muda yang sangat mencolok. Sajian utama yang terdapat dalamnya adalah nasi tumpeng yang biasanya berisi nasi putih dan ikan asin. 

Bakso Balung Pak Rebo

Bakso balung pak rebo adalah tempat makan bakso yang enak dan murah meriah dan sangat istimewa. Tempat yang satu ini adalah tempat baksonya telah mendapat ekstrak potongan Balung iga sapi, tapi harganya sangat terjangkau Jadi wajar saja jika tempat makan bakso menjadi salah satu  paling laris. 

Warung Wardani

Warung Wardani adalah warung Kuliner Khas Bali yang Murah Meriah yang terkenal akan menu nasi campur khas Bali yang sangat lezat. Walaupun dari luar tempat ini terlihat kecil, namun dalamnya sangat luas untuk makan bersama keluarga atau kerabat lainnya. Menu nasi campur ya juga beragam, karena terdapat udang dan sayuran pelengkap serta ayam suwir. 

Baca Juga: 12 Rekomendasi Restoran dan Cafe Instagramable di Canggu

Rekomendasi Tempat Makan Halal dan Murah di Kuta Bali

Warung Makan Nikmat halal

Warung Nikmat ini terkenal dengan hidangan yang menyajikan berbagai ragam pilihan sayur dan lauk dengan cita rasa khas Jawa namun cocok dengan lidah berbagai orang yang datang dari banyak penjuru. Semua hidangan di sini halal dan disajikan dengan porsi cukup besar serta rasa dan harga yang ramah di kantong, cukup banyak didatangi wisatawan lokal maupun  mancanegara.

Warung Nasi Bu Oki 

Warung Nasi Bu Oki salah satu tempat makan halal yang cukup populer karena menyajikan hidangan nasi ayam khas Bali yang lezat dan terjangkau. sajian nasi ayam khas bali ini cukup terjangkau. Menu utama Warung Nasi Bu Oki yaitu nasi ayam, yang terdiri dari nasi putih disajikan dengan ayam panggang atau ayam goreng, ditambah dengan berbagai lauk pendamping seperti telur, tumis sayuran, sambal, dan kerupuk. Hidangan ini juga biasanya disajikan dengan kuah ayam yang kaya rasa.